Menteri Luar Negeri Amerika Serikat dan China Bertemu Membahas Masalah Yuan


Menteri Keuangan Amerika Serikat Timothy Geithner bertemu dengan Wakil Perdana Menteri China Wang Qishan di Qingdao, Minggu (24/10). Pertemuan itu terjadi setelah Geithner dan menteri keuangan dari negara G-20 bertemu di Korea Selatan.

Baik Geithner maupun Wang merupakan utusan yang mengurusi masalah ekonomi dari negara masing-masing. Salah satu topik pembicaraan pada pertemuan tersebut adalah masalah mata uang China. Washington amat yakin China telah sengaja menekan mata uangnya hingga jauh di bawah nilai pasarnya.

”Kedua belah pihak bertukar pandangan mengenai hubungan ekonomi antara AS dan China serta pra-persiapan pertemuan tingkat tinggi para pemimpin G-20 di Seoul,” demikian pernyataan yang dikeluarkan oleh Kedutaan Besar AS mengenai pertemuan tersebut.

Presiden AS Barack Obama tampaknya akan bertemu dengan Presiden China Hu Jintao di sela-sela pertemuan tingkat tinggi di Seoul yang akan diselenggarakan pada 11-12 November mendatang. Obama dijadwalkan akan menghadiri pertemuan tersebut, tetapi kedatangan Hu belum diumumkan secara resmi.

Para pejabat AS menolak menyampaikan secara lebih terinci lagi pertemuan antara Geithner dan Wang, yang diperkirakan antara lain membicarakan masalah yuan. China membalas tuduhan AS dengan menyatakan bahwa kebijakan moneter AS yang terlalu longgarlah penyebab penurunan kurs dollar dan mengalirnya dana segar ke negara berkembang karena mencari tingkat imbal hasil yang lebih tinggi.

Pada pernyataan yang dikeluarkan Sabtu lalu, Geithner menyatakan, pertemuan G-20 menyepakati bahwa harus ada kenaikan bertahap mata uang dari negara yang mengalami surplus besar.

Menurut Geithner, diperlukan upaya lebih banyak lagi untuk mencapai stabilitas ekonomi internasional jika ingin melihat pemulihan global sukses.

Leave a comment